Rawat si Puru dengan Oli Honda Pilihan

Oli AHM Oil SPX 2 yang selalu setia menjadi oli motorku si Puru the beat. (F Dokumen pribadi)

CATATAN TRAVELER - Aku menyebutnya si Puru. Kependekan dari Putih Biru. Sesuai warnanya. Dia adalah saksi betapa kerasnya menghadapi aspal hitam ke tempat kerja, dan ke berbagai tempat lainnya saat dibutuhkan. Usianya kini sudah delapan tahun. Ibarat manusia, baru kelas dua SD. Ia kudapat lewat kerja keras alias dari dompet pribadi. Bukan dari dana bantuan orang tua apalagi dari dana bantuan yayang, bukan. Dialah si Honda Beat. Yang meski usianya sudah lama menurut ukuran mesin, tapi jangan ditanya performanya. Masih kece cuy!!!. Kenapa? karena aku merawat si Puru dengan oli pilihan dari Honda.

 

Aku punya cerita kenapa akhirnya Honda Beat ini jadi salah satu hartaku yang sangat kukasihi? Jadi, sebagai pekerja di bawah tekanan yang punya izin cuti terbatas, berangkat ke kantor lama kujalani dengan naik angkot atau naik taksi. Taksi berargo saat itu. Kenapa? Karena nggak berani bawa motor atau menyetir sendiri.

 

Aku selalu bercanda sama teman setiap ditanya, "Kenapa nggak pakai motor Chay? atau Beli mobillah". Setiap pertanyaan itu ditanyakan padaku, aku selalu menjawab: Nantilah.

 

Pengeluaranku tiap bulan, selalu lebih besar untuk ongkos-ongkos transportasi dibanding pengeluaran lainnya. Lumayan rajin mencatat pengeluaran saat itu. Jadi setiap awal bulan, usai menghitung pengeluaran bulan lalu, pengeluaran ongkos bisa membeli tiket penerbangan Singapura - Manila. Pulang pergi. Lama-lama, aku berpikir waaah, nggak iya neh!!!

 

Akhirnya, di 2016 aku putuskan membeli motor. Tunai. Prinsipku, nggak apa-apa kere sebentar daripada mencicil selama beberapa bulan.

 

Apakah aku langsung memakai motornya? Tentu tidak Marimar!!! Aku memarkirnya lama dan cuma rutin memanaskannya. Kenapa? Ya alasan itu tadi, belum berani berkendara ke jalan besar. Seberani-beraninya saat itu cuma berani pakai di kompleks.

 

Selang tujuh bulan kemudian, aku mulai memberanikan diri. Awalnya cuma dengan kecepatan 20 km/jam Sampai diketawain sahabatku, kak Tari. Dia bilang, aku bawa motor kaya siput. Hahaha

 

Namun itu di awal-awal saja. Selanjutnya setelah mengenal medan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, dan selalu berdoa sebelum berkendara, kecepatan 80 km/jam sudah biasa.

 

Aku merawat motorku ini dengan baik. Suara tarikannya masih halus sampai sekarang. Jangankan itu, ketika melewati polisi tidur pun, tekanannya sangat halus dan empuk. Temanku bang Haedar sampai bilang "Ketahuan banget yang punya motor ini cewek, terawat banget," ujarnya. Ya jelas dong.

 

Mengapa? Karena motorku rutin diservis sekali tiga bulan. Setiap servis, ganti oli depan dan belakang adalah sebuah kewajiban. Oli yang kupakai itu AHM Oil SPX 2 0,8 liter. Sekalian juga oli gearbox-nya. Untuk harganya Rp 69 ribu untuk isi 0,8 liter dan Rp 19 ribu untuk gearbox.

 

SPG AHM duduk di atas motor Beat saat pameran Motor. Saat pameran ini, seluruh oli motor keluaran AHM dijual dengan harga spesial. (F Cecep Mulyana/BP)

Sebenarnya apa pentingnya sih menyervis motor? Servis motor secara berkala berfungsi menjaga mesin tidak aus. Tetap awet. Selain itu, kita sebagai pengguna juga bisa mengetahui dari awal apa saja spare-part yang butuh diganti lebih awal. Jadi tidak menunggu rusak dulu baru diperbaiki. Hasilnya, performa motor tetap optimal tanpa takut rusak saat dipakai berkendara.

 

Selain servis, rutin mengganti oli motor sangat berperan penting juga bagiku dalam menjaga si Puru supaya mesinnya tetap awet. Ada beragam pelumas yang ditawarkan yang harganya lebih murah, tapi pilihan pelumas Honda original dari Planet Ban selalu menjadi pilihan.

 

Ada lima pilihan pelumas pilihan untuk motor keluaran Honda, berdasarkan rekomendasi Planet Ban. Yakni:


· AHM SPX-2 . Oli ini diproduksi menggunakan teknologi Engine Protection Tech. Berfungsi melindungi mesin dari kerusakan oksidasi dan tidak cepat aus. Menggunakan oli ini, menjaga kebersihan mesin motor matic, menghasilkan tenaga ekstra, dan memberikan perlindungan maksimal mesin saat digunakan. Perlu dicatat, oli ini hanya peruntukan motor matic saja.

· Top 1 Action Matic 10W-4. Oli ini memiliki kandungan bahan synthetic tinggi dan sudah memenuhi standar JASO dan API untuk tipe motor terbaru. Khusus oli ini, Honda menggunakan teknologi pelumas smooth riding additive dan maximum protection technology, sehingga memberikan performa yang kuat dan tahan lama dalam melindungi mesin kendaraan. Oli ini juga ramah lingkungan dan tidak menyebabkan polusi gas buang.

· Pertamina Enduro Matic-V 10W-40. Oli produksi Pertamina ini dirancang khusus bagi pengguna motor matic berkapasitas di atas 150 cc dengan bahan mengandng zat additif molybdenum. Berfungsi mengurangi gesekan pada komponen mesin. Oh ya, oli Enduro ini terkenal sebagai oli yang membuat tarikan kendaraan bermotor Anda lebih halus.

· AHM MPX 1. Produksi Astra Honda Motor ini menggunakan teknologi Engine Protection Technology. Memakai oli ini, mampu memenuhi kebutuhan mesi kendaraan dengan performa dan presisi tinggi. Menggunakan oli ini, dapat menghemat bahan bakar 8 persen lho. Oli ini dapat digunakan untuk berbagai tipe kendaraan seperti berkopling basah, motor matic, hingga motor sport.

· Castrol Power-1 Scooter 10W-40. Oli ini secara khusus diformulasikan untuk memenuhi kebutuhan mesin matic terbaru. Dengan teknologi Power Release Technologynya, oli ini dapat meningkatkan tarikan mesin kendaraan dan memberikan tenaga yang lebih kuat.  Sangat efektif juga meredam gesekan antara komponen mesin, sehingga suara putara mesin terdengar halus dan nyaman.


Sebagai pemilik motor Honda, aku cuma mau bilang kepada rekan-rekan atau Anda pengguna motor yang sama, yang secara tak sengaja berkunjung ke blog ini, memilih oli yang tepat dapat menjaga ketahanan mesin motor Anda. Dengan terawatnya mesin, maka performa motor pun akan optimal dan tahan lama dipakai. Bertahun-tahun. (*)

 

Harta Anda adalah bagian dari diri Anda. Sampai tiba waktunya dilepas, rawatlah seperti merawat diri sendiri. COS

5 comments :

  1. Terimakasih kk infonnya

    ReplyDelete
  2. Aku juga pakai oli putih biru ini lho kak. Bagus untuk mesin motorku. Tarikannya jadi ringan dan hemat juga.

    ReplyDelete
  3. Eh kamu juga beli oli di Planet Ban? Aku cek harga selalu ke Planet Ban sik. Dia selalu update juga. Wah baca blogmu jadi ingat harus servis motor. Haha Senin deh.

    ReplyDelete
  4. Eh jadi nama motormu si Puru ya? Haha baru tahu.
    Iyalah, kendaraan kita harus dirawat dengan benar. Oli juga nggak boleh salah pilih.

    ReplyDelete
  5. Salah satu perawatan rutin untuk Honda Varioku adalah pergantian oli secara berkala. Planet ban ini adalah pilihan utama karena banyak pilihan dan layanan prima yang ditawarkan.

    ReplyDelete

Designed by catatan traveler | Distributed by catatan traveler